Minggu, 27 Oktober 2013

Puisi buatan sendiri :3



Setiap puisi memiliki penciptanya, maka dari itu janganlah merampas puisi orang lain, bila ingin membacanya, bacakan Oleh .... 


Keadilan Rakyat
Oleh Anthones Primakov

Mentari terbit santak terbenam
Terbetik seruan 200 juta rakyat
Merintih jutaan perkara

Perkara nan menjelma cemilan greget kian hari
Mencari pertanggung jawaban dari sesosok nan berkuasa
Siapa yang salah?
Tiada yang terucap
Hanya tersiar seruan para provokator dan janji-janjimu

Andaikan rumput dapat berucap
Kan ku tanyakan sebuah pertanyaan hingga perdebatan
Nan menunjukkan sebuah takdir
Takdir yang menentukan berjuta-juta jiwa

Impianmu kini terkabul
Bonekamu bergerak dan menggendutkan hartamu
Hasil jerih payah kami terbengkalai
Namun kau hanya diam, menoleh, bahkan membentak

Tuk kedua kalinya rakyat merintih dan menangis
Kaum makmur kian subur
Kaum melarat kian sengsara
Penguasa seakan lenyap
Cuma janjimu saja yang kami dengarkan
Hingga usia memakan kami dan bualanmu menghanyutkan kami
Kini semua tersila padamu

Soal soal BIOLOGI SMA2 Semester 2



1.Apakah perbedaan antara monosakarida, disakarida, dan polisakarida? Jelaskan dan beri contoh!
1. Monosakarida (rumus CnH2nOn dimana n = 3 – 8)
Monosakarida sering disebut gula sederhana (simple sugars) adalah karbohidrat yang tidak dapat dihidrolisis menjadi bentuk yang lebih sederhana lagi. C3H6O3 : triosa
Monosakarida atau gula sederhana hanya terdiri atas satu unit polihidroksialdehida atau keton atau hanya terdiri atas satu mowqlekul sakarida. Kerangka monosakarida adalah rantai karbon berikatan tunggal yang tidak bercabang.
 Contoh beberapa monosakarida :
·         Glukosa : komponen utama gula darahuntuk menghasilkan energi. 
·         Galaktosa : gula yang terdapat dalam susu. 
·         Fruktosa : gula termanis, terdapat dalam madu dan buah-buahan bersama glukosa.

 2. Disakarida- C12H22O11
Disakarida adalah karbohidrat yang terdiri dari 2 satuan monosakarida
Jenis disakarida:
·         Maltosa : hasil dari hidrolisis parsial tepung (amilum).
·         Sukrosa (gula pasir) : terdapat dalam gula tebu dan gula bit.
·         Laktosa : komponen utama yang terdapat pada air susu ibu dan susu sapi.

 3. Polisakarida (Rumus umum polisakarida : C6(H10O5)n)
 Polisakarida atau glikan tersusun atas unit-unit gula yang panjang. Jenis polisakarida adalah:
·         Selulosa : komponen struktural utama dari tumbuhan dan tidak dapat dicerna oleh manusia.
·         Glikogen : salah satu jenis polisakarida simpanan dalam tubuh hewan. Pada manusia dan vertebrata lain, glikogen disimpan terutama dalam sel hati dan otot
·         Pati atau amilum : karbohidrat kompleks yang tidak larut dalam air, berwujud bubuk putih, tawar dan tidak berbau. Pati merupakan bahan utama yang dihasilkan oleh tumbuhan untuk menyimpan kelebihan glukosa (sebagai produk fotosintesis) dalam jangka panjang. Hewan dan manusia juga menjadikan pati sebagai sumber energi yang penting.

2. Apakah perbedaan antara asam amino essensial dan asam amino non esensial? Jelaskan dan beri contoh!
Asam amino diperlukan oleh makhluk hidup sebagai penyusun protein atau sebagai kerangka molekul-molekul penting. Ia disebut esensial bagi suatu spesies organisme apabila spesies tersebut memerlukannya tetapi tidak mampu memproduksi sendiri atau selalu kekurangan asam amino yang bersangkutan. Untuk memenuhi kebutuhan ini, spesies itu harus memasoknya dari luar (lewat makanan). Istilah "asam amino esensial" berlaku hanya bagi organisme heterotrof.
Asam amino esensial :
·         Valin ( Val )
·         Leusin ( Leu )
·         Isoleusin ( Ile )
·         Treonin ( Thr )
·         Metionin ( Met )
·         Fenilalanin ( Phe )
·         Arginin ( Arg )
·         Lisin ( Lys )
·         Histidin ( His )
Sedangkan asam amino non esensial adalah asam amino yang bisa diprosuksi sendiri oleh tubuh, sehingga memiliki prioritas konsumsi yang lebih rendah dibandingkan dengan asam amino esensial.
Asam amino non esensial :
·         Glisin ( Gly )
·         Alanin ( Ala )
·         Serin ( Ser )
·         Sistein ( Cys )
·         Tirosin ( Tyr )
·         Triptofan ( Trp )
·         Asam aspartat ( Asp )
·         Asparagin ( Asn )
·         Glutamin ( Gln )
·         Asam glutamat ( Glu )
·         Hidroksilin ( Hyl)

3. Mengapa getah lambung tidak membahayakan lambung? Jelaskkan!
Lambung terdiri dari beberapa lapisan yang saling menunjang dalam mencegah bahaya. Lapisan terluar lambung terdiri atas lapisan peritoneal yang mengeluarkan cairan licin untuk melumasi dinding luar lambung dan lapisan luar usus. Dengan demikian walaupun keduanya berada pada posisi yang bersebelahan dan pergesekan terjadi ketika lambung mengaduk makanan, namun hal itu tidak akan merusak dinding lapisan terluar keduanya.
Di bawah lapisan peritoneal ada lapisan berotot yang terdiri dari tiga lapisan serabut. Setelahnya terdapat lapisan submukosa yang berisi pembuluh darah dan saluran limfe, sedangkan lapisan terdalam lambung terdiri atas lapisan mukosa (selaput lendir) yang dilapisi epitel yang penuh dengan saluran limfe. Semua sel-sel ini mengeluarkan lendir bikarbonat yang bersifat basa, sehingga dapat meredam bahaya asam lambung yang merusak.
Dinding lambung akan kehilangan 1,5 juta sel setiap harinya akibat terpapar getah lambung, oleh karenanya lapisan dinding lambung mengalami peremajaan setiap tiga hari sekali. Agar asam lambung tidak merusak lambung itu sendiri enzim pepsin pemecah protein tidak dilepaskan ketika perut kosong dan pada awalnya pepsin dilepaskan dalam bentuk pepsinogen supaya lambung tidak terluka karenanya.

4.Mengapa protein sangat diperlukan bagi pertumbuhan anak-anak? Jelaskan!
Protein sangat penting untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangan anak usia dini. Protein merupakan zat gizi kunci untuk pertumbuhan fisik anak karena sangat dibutuhkan untuk pertumbuhan tulang dan otot. Protein juga dibutuhkan untuk perkembangan fungsi otak sehingga dapat meningkatkan fungsi belajar/kognitif anak. Protein membantu mengganti sel tubuh yang rusak, pada aktifitas olahraga sering ditemukan beberapa kerusakan jaringan tubuh manusia dikarenakan cedera setelah melakukan aktifitas fisik seperti: sprain, strain, atupun faktur. Disinilah protein sangat diperlukan untuk aktifitas olahraga guna mengganti sel yang rusak, oleh karena itu anak usia dini sangat membutuhkan keseimbangan konsumsi protein untuk aktifitas olahraga yang dilakukan.

5. Bagaimana cara O2 dapat diangkut oleh darah keseluruh tubuh? Jelaskan!     
Oksigen yang dibutuhkan berdifusi masuk ke darah dalam kapiler darah yang menyelubungi alveolus. Selanjutnya, sebagian besar oksigen diikat oleh zat warna darah atau pigmen darah (hemoglobin) untuk diangkut ke sel-sel jaringan tubuh. Hemoglobin yang terdapat dalam butir darah merah atau eritrosit ini tersusun oleh senyawa hemin yang mengandung protein.

6. Bagaimana cara pengangkutan sisa respirasi yang berupa CO2? Jelaskan!
1.      Karbon dioksida larut dalam plasma, dan membentuk asam karbonat dengan enzim anhidrase
2.      Karbon dioksida terikat pada hemoglobin dalam bentuk karbomino hemoglobin.
3.      Karbon dioksida terikat dalam gugus ion bikarbonat (HCO3) melalui proses berantai pertukaran klorida.

7. Mengapa secara normal urine tidak mengandung glukosa? Mengapa glukosa yang terdapat pada penderita diabetes melitus tidak terkontrol? Jelaskan!
Seharusnya air seni tidak mengandung glukosa, karena ginjal akan menyerap glukosa hasil filtrasi kembali ke dalam sirkulasi darah
Diabetes Melitus Tipe 1
Pada Diabetes Melitus Tipe 1 penyebab utamanya ialah terjadinya kekurangan hormon insulin pada proses penyerapan makanan. Jika insulin berkurang, kadar gula di dalam darah akan meningkat.
Disinilah fungsi hormon insulin sebagai “stabilizer” alami terhadap kadar glukosa dalam darah. Jika terjadi gangguan sekresi (produksi) hormon insulin ataupun terjadi gangguan pada proses penyerapan hormon insulin pada sel-sel darah, maka potensi terjadinya diabetes melitus sangat besar sekali.
Diabetes Melitus Tipe 2
Pada Diabetes Melitus Tipe 2, gangguan utama terjadi pada volume reseptor (penerima)hormon insulin, yakni sel-sel darah.
Dalam kondisi ini produktifitas hormon insulin bekerja dengan baik, namun tidak terdukung oleh kuantitas volume reseptor yang cukup pada sel darah, keadaan ini dikenal dengan resistensi insulin.

8. Apakah yang dimaksud dengan sistem eskresi? Jelaskan! Bagaimana sistem eskresi membantu memelihara homeostasi tubuh? Jelaskan!
Eksresi adalah proses pengeluaran zat sisa metabolisme baik berupa zat cair dan zat gas yang berupa urine(ginjal), keringat(kulit), empedu(hati), dan CO2(paru-paru) karena jika tidak dikeluarkan akan mengganggu bahkan meracuni tubuh.
Ekskresi membantu menjaga homeostasis dengan mempertahankan lingkungan dalam tubuh agar tetap stabil dan bebas dari materi-materi yang membahayakan.

 9. Proses pembentukan urine
1) Darah yang membawa sisa-sisa metabolisme protein akan masuk ke ginjal melalui pembuluh darah menuju ke glomerulus.
2) Di dalam glomerulus terjadi peristiwa penyaringan terhadap zat-zat yang terlarut dalam darah. Zat-zat yang dapat melewati saringan glomerulus adalah zat-zat yang bermolekul kecil, seperti air, garam, amonia, urea, dan gula, maka zat-zat tersebut disebut dengan filtranglomerulus.
3) Filtranglomerulus masuk ke kapsula Bowman dan ditampung. Kemudian filtraglomerulus tersebut akan diteruskan ke tubulus proksimal.
4) Di dalam tubulus proksimal akan terjadi penyerapan kembali terhadap zat-zat yang masih diperlukan, yaitu air, garam, dan gula. Sedangkan zat-zat lainnya yang tidak diserap atau tidak dapat diserap akan menjadi urine primer.
5) Urine primer masuk ke dalam tubulus distal dan akan terjadi augmentasi. Augmentasi adalah penambahan zat-zat yang tidak diperlukan ke dalam urine primer sehingga menjadi urine sekunder. Urine sekunder adalah urine sesungguhnya.
6) Urine sekunder ditampung di tubulus kolekta, kemudian diteruskan ke uriter dan ditampung kembali di kantung kemih sebelum dikeluarkan dari tubuh melalui uretra.

10. Mengapa kelenjar endokrin disebut sebagai kelenjar buntu? Bagaimana hubungan antara kelenjar endokrin dan sel sasarannya? Jelaskan dan beri contoh!
Kelenjar endokrin adalah kelenjar yang tidak memiliki saluran khusus untuk mengeluarkan sekretnya  (berupa hormon) yang akan masuk ke dalam aliran darah untuk ditransportasikan ke seluruh atau jaringan tertentu.
Kelenjar endorin mensekresikan hormon dan hormon tersebut akan ditangkap/diterima oleh organ sasaran melalui respon khusus, dan apabila ikatannya sudah tepat, makan akan mengaktivasi enzim di sel dan diperantai oleh duta kedua, maka metabolisme dan fungsi sel sasaran akan aktif dan memberikan efek biologis untuk menunjang aktivitas kehidupan yaitu beruoa perkembangan, pertumbuhan peredaran darah, denyut jantung, osmoragulasi, komposisi darah, regenerasi, pengeluaran, reproduksi dan pengantian kulit

Kelenjar-kelenjar Sistem pada Endokrin
  1. Kelenjar hipofisis anterior dan posterior
  2. Kelenjar tiroid
  3. Empat kelenjar paratiroid
  4. Dua kelenjar adrenal
  5. Pulau-Pulau Langerhans pada pankreas endokrin
  6. Dua ovarium
  7. Dua testis
  8. Kelenjar pineal
  9. Kelenjar timus

11. Bagaimanakah proses osmoregulasi pada ikan laut dan tawar?
      Osmoregulasi adalah proses mengatur konsentrasi cairan dan menyeimbangkan pemasukan serta pengeluaran cairan tubuh oleh sel atau organisme hidup. Proses osmoregulasi diperlukan karena adanya perbedaan konsentrasi cairan tubuh dengan lingkungan disekitarnya. Osmoregulasi juga berfungsi ganda sebagai sarana untuk membuang zat-zat yang tidak diperlukan oleh sel atau organisme hidup.
     Pada ikan air tawar, air secara terus menerus masuk kedalam tubuh ikan melalui insang. Ini secara pasif berlangsung melalui suatu proses osmosis yaitu, terjadi sebagai akibat dari kadar garam dalam tubuh ikan yang lebih tinggi dibandingkan dengan lingkungannya. Garam-garam dari lingkungan akan diserap oleh ikan menggunakan energi metaboliknya. Apabila hal ini terjadi maka ikan yang bersangkutan akan mengalami masalah. Ikan mempertahankan keseimbangannya dengan tidak banyak minum air, kulitnya diliputi mucus, melakukan osmosis lewat insang, produksi urinnya encer, dan memompa garam melalui sel-sel khusus pada insang. Secara umum kulit ikan merupakan lapisan kedap, sehingga garam di dalam tubuhnya tidak mudah bocor kedalam air.

12. Sebagian besar organ tubuh distimulus oleh saraf simpati dan saraf parasimpati dari sistem saraf otonom. Jelaskan hal tersebut dalam memelihara homeostosis tubuh dan apa yang dilakukan tiap bagian tersebut! Jelaskan!
Ketika saraf simpatik dan parasimpatik menginervasi organ yang sama, keduanya sering mempunyai pengaruh yang antagonis.
Umumnya, sinyal yang dibawa melalui divisi parasimpatik meningkatkan aktivitas yang menghemat energi, seperti pencernaan dan perlambat denyut jantung. Sebaliknya, sinyal yang dikirim oleh divisi simpatik umumnya meningkatkan konsumsi energi dan mempersiapkan individu untuk beraktivitas dengan cara mempercepat denyut jantung, meningkatkan laju metabolisme, dan melakukan fungsi-fungsi yang berkaitan

13. Tuliskan perbedaan fungsi antara sistem saraf simpati dan parasimpati serta berikan contoh!
Saraf simpatik umumnya berfungsi memacu atau mempercepat kerja organ-organ tubuh. Fungsi saraf parasimpatik umumnya memperlambat kerja organ-organ tubuh
 Tabel 1. Fungsi Saraf Simpatik dan Parasimpatik Beberapa Organ Tubuh
Organ tubuh
 Fungsi                                       Saraf simpatik                           Saraf parasimpatik
 Pupil                 Membesarkan pupil                             Mengecilkan pupil
 Arteri                Memperkecil diameter pembuluh                  Memperbesar diameter pembuluh
Bronkus             Memperluas bronkus                           Mempersempit bronkus
Jantung              Mempercepat detak jantung               Memperlambat detak jantung
Pencernaan        Memperlambat pencernaan makanan  Mempercepat pencernaan makanan
Kandung kemih  Mengembangkan kandung kemih                Mengkerutkan kandung kemih

14. Tuliskan secara utuh organ-organ reproduksi perempuan yang harus dilalui sel sperma sebelum mencapai dan membuahi ovum!
Organ reproduksi wanita bagian luar adalah vagina  Vagina memiliki beberapa aksesoris yang terdiri atas klitoris, bagian kulit penutup vagina, serta selaput dara ( hymen). Bagian kulit penutup bagian luar dengan kulit yang lebih tebal dinamakan  labia mayor  dan bagian kulit penutup di bagian dalam disebut  labia minor .
leher rahim  ( cervix ) mensekresikan cairan yang berguna mencegah masuknya bakteri dan kuman lainnya penyebab infeksi. Pada masa  ovulasi, cairan ini akan sangat kondusif terhadap pergerakan sperma. Namun, setelah masa ovulasi cairan tersebut biasanya akan mengental untuk  mencegah masuknya sel sperma.
Rahim (uterus) mampu menampung bayi dengan panjang 45 cm dan berat hingga 4 kg. Jika tidak terjadi pembuahan, dinding endometrium rahim akan meluruh sehingga terjadilah menstruasi pada wanita.

15. Tuliskan perbedaan antara konduksi saltatori dan konduksi pada neuron yang tidak berselubung myelin!
Selubung mielin terdiri dari 80% lipid dan 20% protein, menjadikannya bersifat dielektrik atau penghambat aliran listrik dan hal ini menyebabkan potensial kerja tidak dapat terbentuk pada selubung mielin
Penghantaran rangsang pada akson bermielin dilakukan dengan mekanisme hantaran saltatori, yaitu potensial kerja dihantarkan dengan "melompat" dari satu nodus ke nodus lainnya hingga mencapai sinapsis, dan akan seperti itu terus hingga mencapai otak, dimana impuls itu akan diproses. Kemudian otak mengirimkan impuls menuju organ atau indra yang dituju untuk menghasilkan efek yang diinginkan melalui mekanisme pengiriman impuls yang sama.
Bagian dari akson yang tidak terbungkus mielin disebut nodus Ranvier,  yang berfungsi mempercepat penghantaran impuls saraf ke otak.

16. Tuliskan secara urut jalan yang harus dilalui sel sperma dari saat setelah diproduksi oleh testis hingga meninggalkan uretra!
1) Testis
Testis atau buah zakar. Pria memiliki sepasang testis yang berbentuk oval berada di kiri dan kanan untuk memproduksi sperma. Fungsi testis adalah alat untuk menghasilkan sperma dan hormon kelamin jantan yang disebut testoteron. Hormon inilah yang membuat ‘sifat jantan’, seperti otot-otot yang menonjol, suara besar, dan sebagainya. Pada testis terdapat pembuluh-pembuluh halus yang disebut tubulus seminiferus. Pada dinding tubulus seminiferus terdapat calon-calon sperma (spermatogonium yang diploid. Di antara tubulus seminiferus terdapat sel-sel interstisiil yang menghasilkan hormon testosteron dan hormon kelamin jantan lainnya. Selain itu, terdapat pula sel-sel berukuran besar yang berfungsi menyediakan makanan bagi spermatozoa, sel ini disebut sel sertoli.
2) Saluran epididimis
Di tempat ini, sperma mengalami pematangan. Selanjutnya dari sini, sperma bergerak menuju kantung kemih (vesikula seminalis) melalui saluran mani ( vas deferens). Sperma ditampung sementara waktu pada kantung kemih.
3) Vas deferens
Vas deferens merupakan sambungan dari epididimis. Saluran ini tidak menempel pada testis dan ujung salurannya terdapat di dalam kelenjar prostat. Fungsi saluran ini adalah sebagai saluran tempat jalannya sperma dari epididimis menuju kantung semen (kantung mani/ vesikula seminalis).
4) Saluran ejakulasi
Saluran ejakulasi merupakan saluran pendek yang menghubungkan kantung semen dengan uretra. Saluran ini berfungsi untuk mengeluarkan sperma agar masuk ke dalam uretra.
5) Uretra
Uretra adalah saluran yang menghubungkan kantung kemih ke lingkungan luar tubuh. Uretra berfungsi sebagai saluran pembuangan baik pada sistem kemih atau ekskresi maupun pada sistem seksual. Pada pria, uretra berfungsi juga dalam sistem reproduksi sebagai saluran pengeluaran air mani. Dan berakhir pada penis.
17. Apakah yang terjadi saat fertilisasi? Jelaskan!
Fertilisasi atau pembuahan adalah proses bertemunya kedua sel gamet ( jantan dan betina) atau lebih tepatnya peleburan dua sel gamet dapat berupa nucleus atau sel bernukeleus untuk kemudian membentuk zigot. Pada dasarnya melibatkan plasmogami( pengabungan sitoplasma) dan kariogami ( penyatuan bahan nucleus). Setelah terjadi pembuahan zigot tumbuh berkembang menjadi embrio.

18. Apakah yang dimaksud dengan implantasi? Jelaskan!
Implantasi adalah suatu proses melekatnya blastosis ke endometrium uterus diawali dengan menempelnya embrio pada permukaan epitel endometrium, menembus lapisan epitelium selanjutnya membuat hubungan dengan sistem sirukulasi ibu. implantasi pada manusia terjadi 2-3 hari setelah telur yang telah dibuahi memasuki uterus atau 6-7 hari setelah terjadinya fertilasi dimana ditandai dengan menempelnya blastosis pada epitel uterus
Implantasi didahului dengan bertambahnya permiabilitas kapiler stroma uterus pada tempat blastosis akan menempel, ini menumbulkan hypotesa bahwa isyarat dari embrio mungkin merupakan faktor pencetus yang penting.
19 A. Apa yang dimaksud dengan pertahanan tubuh spesifik? Tuliskan contoh pertahanan tubuh tidak spesifik dan jelaskan bagaimana cara pertahanan tersebut melindungi tubuh!
Sistem Kekebalan Tubuh Spesifik merupakan pertahanan tubuh terhadap patogen tertentu yang masuk ke dalam tubuh. Sistem Kekebalan Tubuh Spesifik bekerja apabila patogen telah berhasil melewati sistem pertahanan tubuh nonspesifik. Pertahanan tubuh spesifik ini dipicu oleh antigen (antibody generating), zat asing yang menjadi bagian permukaan virus, bakteri, atau patogen lain.
Air liur, air mata dan sekresi mukosa (mukus) yang disekresikan jaringan epitel dan mukosa, melenyapkan banyak bibit penyakit yang potensial.
Sistem pertahanan tubuh nonspesifik internal bergantung pada sel-sel fagosit. Sel-sel fagosit tersebut berupa beberapa jenis sel darah putih, yaitu  neutrofil dan  monosit. Selain sel-sel fagosit, terdapat
protein antimikroba   yang membantu pertahanan tubuh nonspesifik internal. Sistem pertahanan tubuh nonspesifik internal ini menyerang semua mikroba atau zat asing yang dapat melewati pertahanan terluar tubuh.
B. Apakah yang dimaksud dengan antibodi? Bagaimana antibodi ini bekerja?
Antibodi merupakan protein. Antibodi berikatan dengan protein yang lainnya (antigen) yang ditemukan di dalam tubuh. Molekul protein pada permukaan bakteri atau virus berperan sebagai antigen. Antibodi merupakan bagian yang berperan di dalam pertahanan tubuh. Fungsi antibodi, yaitu berikatan dengan molekul antigen membentuk rangkaian seperti jaring. Antibodi dapat menghambat partikel-partikel virus. Masing-masing antibodi memiliki daerah variabel (variable region) yang dapat mengenali antigen khusus dan daerah konstan (constant region) yang mengontrol bagaimana molekulnya berinteraksi dengan bagian lain dari sistem kekebalan tubuh. Untuk lebih jelasnya mengenai tipe-tipe antibodi.

20.              A. Apakah yang dimaksud dengan antigen? Mengapa antigen penting bagi kekebalan tubuh? Jelaskan!
Antigen adalah sebuah zat yang merangsang respon imun, terutama dalam menghasilkan antibodi. Antigen biasanya berupa protein atau polisakarida, tetapi dapat juga berupa molekul lainnya, termasuk molekul kecil (hapten) yang bergabung dengan protein-pembawa atau carrier.

Karena tanpa adanya antigen, tidak ada zat yang merangsang respon imun, sehingga tubuh tidak akan siap memiliki cukup imunitas ketika diserang oleh patogen. Antigen ini juga digunakan untuk membedakan mikroba patogen yang masuk ke dalam tubuh, sehingga tubuh telah mempersiapkan diri lebih baik dan efektif jika patogen tersebut menyerang kembali. Sistem kekebalan tubuh juga bereaksi terhadap antigen tertentu dengan mengaktifkan sel limfosit dan memproduksi protein khusus yang disebut antibodi.

B. Jelaskan perbedaan antara alergi dan reaksi autoimun!
Keadaan alergi hampir mirip dengan autoimun, tetapi bedanya bila autoimun pemicunya dari dalam tubuh (spt: sel darah merah, sel pankreas, dll ) sedangkan alergi dari luar tubuh seperti makanan, minuman, debu, udara dingin/panas, serbuk sari, protein tertentu, zat-zat tertentu, dll).
Dengan alergi sistem kekebalan tubuh merespon alarm palsu - zat berbahaya adalah keliru sebagai ancaman. Dengan penyakit autoimun aparat pengakuan sistem kekebalan tubuh rusak, dan tubuh mulai memproduksi sel T dan antibodi terhadap antigen diri dalam sel dan jaringan sendiri. Akibatnya, sel-sel sehat dan jaringan akhirnya diserang oleh sistem kekebalan tubuh.


And website sources